G

G

BACAAN TERBARU

Tips Memilih Sekolah Asrama Terbaik



Tips memilih sekolah asrama terbaik untuk anak 

Tips Memilih Sekolah Asrama Terbaik


Hari ini boarding school atau biasa disebut dengan sekolah asrama sudah banyak digandrungi oleh para orang tua yang ingin menyekolahkan anaknya. Hal ini karena banyak orang menganggap sekolah asrama bisa memberikan pengaruh yang baik bagi anak dan baik untuk masa depannya. Selain tertata ranah akademik dan prestasinya, dengan adanya sekolah asrama maka anda bisa mendapatkan skill lain yang sangat berguna bagi kehidupan dan tidak bisa didapatkan hanya dari bangku sekolah. Namun sebelum itu, tentu anda memerlukan tips bagaimana caranya memilih sekolah asrama yang tepat. Berikut ini tips memilih sekolah asrama terbaik yang bisa anda jadikan pedoman.

  1. 1. Memilih lingkungan sekolah yang nyaman

Tips yang pertama untuk memilih sekolah yang bagus adalah memilih lingkungan yang nyaman untuk ditempati. Faktor yang satu ini menjadi faktor yang sangat penting dalam memilih sekolah baik itu sekolah asrama maupun sekolah biasa. Dengan adanya lingkungan yang nyaman, maka proses belajar pun juga bisa dirasakan dengan baik. Sehingga nantinya ilmu yang ada semakin mudah untuk dipelajari. Hal ini juga akan berpengaruh dengan psikologi anak, karena nanti di sekolah asrama anak akan 24 jam tumbuh di tempat itu. Sehingga lingkungan asrama sangat penting bagi perkembangan psikologis dan fisik para siswa. 

  1. 2. Memilih asrama yang bisa membuat betah

tips memilih sekolah asrama terbaik yang kedua adalah apakah nantinya asrama tersebut bisa membuat betah? Hal ini sangat penting untuk diperhatikan karena kebetahan sangat krusial saat menempati suatu tempat. Jika siswa betah, maka nantinya proses belajar juga akan efisien. Anda bisa memilih asrama itu dengan mempertimbangkan juga fasilitas apa saja yang dimiliki sekolah tersebut. Dengan adanya fasilitas yang lengkap, maka bisa mendukung dan menunjang pembelajaran dan perkembangan siswa menjadi lebih baik dan maksimal. Misalnya apakah kamar di asrama itu ada lemari, Kasur, meja belajar, dan fasilitas pendukung lain dari kenyamanan asrama. 

  1. 3. Memastikan Kegiatan belajar mengajar baik 

tips memilih sekolah asrama terbaik yang berikutnya adalah dengan memastikan apakah kegiatan belajar mengajar (KBM) berjalan dengan baik atau tidak. Hal ini juga perlu untuk diketahui agar nantinya anda bisa mengetahui apakah siswa bisa mendapatkan ilmu dengan proses belajar yang menyenangkan untuk diikuti. Bagaimana penyampaiannya dan seperti apa suasana di dalam kelas tentu akan berpengaruh bagi siswa. Anda juga bisa memastikan bagaimana tenaga pengajarnya, apakah baik dalam penyampaian maupun sifatnya dalam mendidik para siswa. Salah satu sekolah asrama yang bagus KBM nya adalah sekolah Kristen Immanuel. 

Itulah beberapa tips dalam memilih sekolah asrama terbaik bagi anak, dengan mempertimbangkan beberapa hal di atas agar mendapat asrama yang bagus. 


Tags: memilih lingkungan yang nyaman, membuat betah, KBM yang baik 



Tidak ada komentar